Bali Bird Park

Bali Bird Park dan Bali Reptil Park, Bali, Indonesia

Odyssey

Bali Bird Park dan Bali Reptil Park

Kunjungi Bali Bird Park untuk menyaksikan koleksi terbesar dan terbaik burung Indonesia di dunia dan juga termasuk burung fantastis dari Afrika dan Amerika Selatan. Dan juga Bali Reptil Park, yang memiliki koleksi hewan reptil yang menakjubkan


Bali Bird Park
Kunjungi Bali Bird Park untuk menyaksikan koleksi terbesar dan terbaik burung Indonesia di dunia dan juga termasuk burung fantastis dari Afrika dan Amerika Selatan.

Meliputi area seluas dua hektar yang dipenuhi oleh pepohonan, taman ini menyediakan tempat untuk hampir 1000 ekor burung dari 250 spesies yang berbeda. Pendekatan inovatif terhadap keberadaan burung langka dan tropis telah berkembang dengan menempatkan mereka di habitat mereka bersama sama dengan seluruh jenis burung lainya. Taman ini menampilkan flora yang menakjubkan dengan lebih dari 2.000 tanaman tropis termasuk 50 jenis palem yang menarik banyak kupu kupu.

Menerapkan pemulihan, penelitian dan fasilitas kesehatan hewan, taman ini memiliki tingkat keberhasilan yang tinggi dalam reproduksi penangkaran burung eksotis seperti burung Hornbill dan burung cendrawasih.

Bali Reptil Park
Berada di lokasi yang sama dengan Bali Bird Park, taman yang satu ini mengoleksi aneka hewan yang tergolong keluarga reptilia seperti ular, kadal, dan buaya, dari berbagai belahan dunia. Pengelolaan profesional menjadikannya tertata sangat apik.





DMZ 3d ArtBali Zoo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar